16. handphone ram 6gb dibawah 2 juta

5 Rekomendasi Handphone RAM 6GB di Bawah 2 Juta!

Kecanggihan teknologi sudah tak bisa terelakkan lagi. Begitu pula dengan handphone. Sekarang ini, banyak sekali Handphone murah yang memiliki spesifikasi dan performa cukup baik dan bisa diandalkan.

Handphone RAM 6GB di Bawah 2 Juta

Hal utama yang bisanya orang pertimbangkan dalam membeli HP adalah menilik ukuran RAM nya. Berikut penulis rangkum beberapa merek dan tipe Handphone RAM 6GB di Bawah 2 Juta yang patut sahabat TechBanget pertimbangkan untuk dimiliki:

  1. Infinix Hot 10s

Dibekali dengan chipset MediaTek Helio G85 dan sudah memakai OS android 11. Selain itu Infinix Hot 10s memiliki baterai yang sangat besar yaitu 6000 mAh dan kamera utama sebesar 48MP, 2MP dan AI. Untuk layar sendiri memiliki ukuran sebesar 6.82 inci dan memiliki resolusi 720×1640 pixel.

  1. Oppo F9

Selanjutnya, ada Oppo F9 yang memiliki layar sebesar 6.3 inci dan resolusi 1080×2340 pixel. Dibenamkan baterai sebesar 3500 mAh dengan fast charging 20W.

Chipset yang digunakan pada HP ini yaitu Helio P60 dan menggunakan OS Android Oreo 8.1, untuk kamera sendiri dibekali kamera utama 16MP dan 2MP serta kamera depan sebesar 25MP, cocok sekali untuk kamu yang senang selfie.

  1. Infinix Note 7

Rekomendasi selanjutnya ada Infinix Note 7 yang dibenamkan chipset Helio G70 dan OS Android 10. Untuk layar sendiri HP ini memiliki ukuran 6.95 inci dengan resolusi 720×1640 pixel.

Selain itu HP ini dibekali baterai jumbo sebesar 5000 mAh dengan fast charging 18W dan kamera utama sebesar 48MP + 2MP + 2MP + 2MP dan kamera depan sebesar 16MP, sangat cocok untuk selfie.

  1. Asus Zenfone Max Pro M2

Handphone RAM 6GB di Bawah 2 Juta selanjutnya berasal dari Asus dengan tipe Zenfone Max Pro M2. Memiliki chipset Snapdragon 660 dengan OS android Oreo 8.1. Sedangkan untuk layar sendiri berukuran 6.26 inci dengan ukuran 1080×2280 pixel.

Lagi Trending :  5 Rekomendasi Handphone Bagus di Bawah 2 Juta Terbaik!

Untuk kamera, HP ini memiliki kamera utama sebesar 12MP + 5MP dan memiliki kapasitas baterai yang cukup besar yaitu 5000 mAh dengan charging 10W.

  1. Advan G9 Pro

Handphone murah selanjutnya yang memiliki RAM 6GB adalah Advan G9 Pro. HP ini menggunakan chipset Unisoc A551 dan OS Android 10. Memiliki layar sebesar 6.6 inci dengan resolusi 720 x 1600 pixel.

Untuk kamera utamanya sebesar 16MP + 0.3MP + 0.3MP + 0.3MP sedangkan kamera depannya sebesar 8MP. HP ini memiliki ukuran baterai yang besar yaitu 5200mAh.

Itulah ulasan tentang Rekomendasi Handphone RAM 6GB di Bawah 2 Juta, harga yang ditawarkan dapat berubah sewaktu-waktu tergantung dengan waktu dan penjualnya. Temukan HP murah lainnya yang sesuai dengan kebutuhan kamu ya. Semoga beruntung sahabat TechBanget.